Jakarta, SUARA TANGERANG – Untuk menyemarakkan Peringatan Bulan Kemerdekaan Hari Ulang Tahun Ke-72 Republik Indonesia, Kementerian Sekretariat Negara kembali menggelar Pameran Lukisan Koleksi Istana Kepresidenan di Galeri Nasional, Jakarta, yang dimulai tanggal 1 Agustus 2017. Pameran kali ini merupakan pameran lukisan Istana Kepresidenan kedua, dimana tahun 2016 lalu sukses diselenggarakan di tempat yang sama. Tahun ini, Pameran Lukisan Istana Kepresidenan diberi judul “Senandung Ibu Pertiwi”, dimaknai sebagai Tanah Air, tempat kita dilahirkan, dan berkarya bersama-sama. Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono, mewakili Menteri Sekretaris Negara Pratikno dalam keterangan persnya menyampaikan pameran ini akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo. ...
Read More »